Rabu, 08 Juli 2015

Akhirnya saya bisa posting lagi di bloggku kembali, setelah sekian lama hiatus di dunia blogger. *Eeeh siapa juga yg tanya yah? Hmmm..mmm oke deh langsung aja, kali ini saya akan memposting desain EMOTICON dimana dunia jejaring sosial sedang gencar-gencarnya seperti LINE, Path, Kakao Talk, Blackberry Massanger semua aplikasi chat nya tidak lepas dari yang namanya emoticon. Apa sih emoticon itu?. Emoticon – atau yang dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan sebagai ikon emosi – adalah sebuah simbol atau kombinasi dari simbol-simbol yang biasanya digunakan untuk menggambarkan ekspresi wajah manusia yang mengandung emosi atau perasaan dalam bentuk pesan atau tulisan. Kata “emoticon” ini sebenarnya secara etimologi merupakan gabungan dua kata dalam bahasa Inggris, yaitu emotion, yang berarti emosi, dan icon, yang berarti simbol. Emoticon biasa digunakan pada teks pesan singkat, e-mail, maupun pada forum-forum internet, seperti chat-rooms maupun blog. Emoticon diciptakan sebagai kompensasi dari ketidakmampuan penyampaian nada suara, ekspresi muka, maupun gestur badan dalam komunikasi tertulis. Oleh karena itulah, emoticon menjembatani pemisah antara pesan tulisan dengan percakapan tatap muka dengan memberikan gambaran kepada pembaca tentang apa yang dimaksudkan oleh penulis dengan menampilkan gambar ekspresi wajah. Nah berikut karya emoticonku aku beri nama ETNICon, karena menggunakan simbol ke daerahan, berikut spoiler nya. ^_^
Masih berupa PNG belum GIF (bergerak) oke deh, berikutnya akan saya posting ETNICON bergeraknya, dont miss it! salam karya cipta.

Sabtu, 15 Oktober 2011

Alumi BBP-PJI 2010


persentasi



Pelatihan kewira usahaan penanggulangan kemiskinan


Rabu, 05 Oktober 2011

kelenteng ancol


Dahulu kala, ada sebuah kapal berlayar dari Negeri China menuju ke pelabuhan Sunda Kelapa, kapal itu milik Sampo Toalang. Di dalam kapal itu ada seorang juru masak yang bernama Ming.
Suatu hari, pada saat dalam perjalanan, tiba-tiba kapal itu diterjang ombak yang sangat besar. Semua orang panik dibuatnya. Mereka tidak menyangka akan adanya ombak besar karena cuaca hari itu sangat bagus.
Tiba-tiba di depan kapal mereka, muncul seekor naga yang amat besar. Dengan menjulurkan lidahnya, naga itu menghadang laju kapal itu. Rupanya naga itulah yang membuat ombak besar sehingga kapal terombang ambing.
Seketika Sampo Toalang mengeluarkan pedangnya, kemudian dia melompat ke arah sang naga dan pertarunganpun tak terhindarkan. Pertarungan itu seru sekali. Setelah lama bertarung, akhirnya naga itu berhasil dibunuh oleh Sampo Toalang. Melihat hal itu, anak buah kapal bersorak gembira karena semua bisa selamat.
Kapal Sampo Toalang kembali melanjutkan perjalanan dengan aman.
Singkat cerita, akhirnya kapal itu sudah mendekati daerah sunda kepala. Namun tiba-tiba Sampo Toalang berkata ”Saudara-saudara, kita akan berlabuh di Ancol, karena Sunda kelapa sedang banjir” ” sekarang kalian turunlah ke darat. Can belilah oabat-obatan dan kamu, Ming, belilah makanan dan minuman”
Akhirnya, semua anak buah Sampo Toalang turun di ancol. Mereka semua menjalankan tugas masing-masing.
Ming sang juru masak pergi ke pasar untuk membeli makanan dan minuman yang akan digunakan sebagai bahan persediaan di kapal.
Di sela-sela belanja, Ming melihat seorang gadis cantik. ”siapa gadis cantik itu, aku ingin tahu namanya” kata Ming dalam hati. Tanpa sungkan-sungkan akhirnya Ming mendatangi gadis itu ”Salam, namaku Ming, bolehkah aku berkenalan denganmu?” tanya Ming. ”Namaku Siti. Lengkapnya Siti Wati” kata gadis cantik itu.
Melihat kecantikan siti, Ming langsung menyukainya. Ming lupa akan tugasnya sebagai juru masak di kapal dan malah akhirnya dia memutuskan untuk tinggal di Ancol demi si Siti.
Asmara mereka berdua berlanjut dan beberapa bulan kemudian Ming dan Siti Wati menikah.
Ming sangat disukai oleh penduduk Ancol. Dia mengajarkan penduduk Ancol memasak sesuai keahliannya sebagai juru masak.
Telah bertahun-tahun Ming tinggal di Ancol.
Suatu hari Ming dan istrinya sakit keras, entah apa penyakitnya, lama sakit mereka tak sembuh-sembuh dan akhirnya Ming dan Siti Wati meninggal dunia.
Untuk mengenang Ming dan Siti Wati, penduduk Ancol membangun sebuah kelenteng. Kelenteng itu dinamai kelenteng Ancol.

Kamis, 15 September 2011

temu karya pemuda 2010


Stand komunitas Genma









Menjadi peserta TEMU KARYA PEMUDA 2010 dari Suku Dinas Olahraga dan pemuda.
Perwakilan dari Komunitas GENMA, mendemontrasikan prakarya seni clay (tepung clay ) berikut adalah foto dan dokumentasinya.

Rabu, 14 September 2011

KOMIKUS INDONESIA

Saatnya kita bangkit dari keterpurukan!!!

Bikin komik ntu gampang2 susah euy??..tergantung dari suasana hati, kalo lagi datag mood??,..set,..dah!!,..ampe kagak inget waktu buat corat-coret.

Ngomong-ngomong soal komik??,..banyak para komikus di tanah air ini yang gak kalah jago and hebat-hebat kayak komikus luar ( mangaka ) cuma,..??? ..........
para komikus di indonesia cenderung bergerak secara Underground makanya sulit di lacak keberadaannya.Banyak potensi komikus yg kebuang sia-sia karna gak punya wadah atau tempat??,..apalagi di tambah kudu ngerogoh kantong ngeluarin kocek atau modal sendiri-senderi,..huh,..hh , makanya bayak komikus kita yang mandeg end kagak maju-maju!! (contohnya gak usah jauh2,..kayak guini^_^he,..he).

Tapi dari pada mikirin and nunggu nasib di towel dewi fortuna tapi kagak ada gerakan sama tindakan,..lebih baik berkarya trus!!,..walau akhirnya harus berakhir di tong sampah karna gak ada karya yg di lirik orang ama minat pasar yg gak minat sama sekali,..he2,..he....tapi gw yakin suatu saat pasti ada hasilnya karna balasan dari usaha keras,..ntah itu dalam bentuk apa??,..gak perlu naif sama kehidupan jalanin aja!!,..gak ada di dalam kehidupan ini hal yg sia-sia.
Sapa tau aja gw iseng-iseng nulis di blog ini,..ech,..ada produser nyasar ngebaca tulisan ama artikel payahku ini dari ngesearch?? entah itu cepat atau lambat, mungkin lamanya 100 thn ( Hwwaa,...waa,..udah koit dunk gw,..waktu produser baca blog ini )he,..he,..gak apa2 gw bakal seneng walaupun di dunia arwah!!,..
karna seni itu permanent kagak lekang di makan waktu.Dach,..ach kebanyak nulis lagian sapa juga yg mau baca!!. tapi pesen gw terakhir untuk "PARA PECINTA KOMIK TANAH AIR"!! yg gak sengaja juga mampir ke blogku posting yach!!,..gak usah malu-malu kasih comment,..bebas kok!!,..oh yach kalo mau minum ambil aja di belakang jangan sungkan, anggap aja rumah sendiri,..(Geloooooooo!!!!)



http://friendster.com/genma,http://genma.tk,http://genmacomunity.blogspot.com